Text
IDENTIFIKASI KEBERADAAN SOIL TRANSMITTED HELMINTH PADA ANAK USIA 4-6 TAHUN (Studi Kasus di Kelurahan Kaliwungu Kecamatan Jombang Kabupaten Jombang)
Kecacingan merupakan salah satu penyakit yang masih menjadi masalah kesehatan masyarakat yang berhubungan erat dengan kondisi lingkungan. Penyebaran kecacingan melalui kontaminasi tanah oleh tinja yang mengandung telur cacing. Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif yang bertujuan untuk mengetahui identifikasi keberadaan Soil Transmitted Helminths (STH) pada anak usia 4-6 tahun di kelurahan Kaliwungu kecamatan Jombang kabupaten Jombang pada bulan Juli 2024 dengan jumlah populasi 13 responden. Pemeriksaan sampel dilakukan di Laboratorium parasitologi program studi DIII Teknologi Laboratorium Medis Institut Teknologi Sains dan Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang. Pengambilan sampel penelitian dilakukan dengan teknik purposive sampling. Pada penelitian ini didapatkan hasil yaitu hampir seluruh sampel memiliki hasil negatif sebanyak 11 sampel (84,6%) dan sebagian kecil sampel memiliki hasil positif yaitu sebanyak 2 sampel (15,4%) yang disebabkan oleh faktor hygenis, kurang pengetahuan dan perilaku hidup sehat. Berdasarkan hasil penelitian ini maka dapat disimpulkan bahwa hampir seluruh responden memiliki hasil negatif kecacingan dan sebagian kecil responden mengalami kecacingan. Kata Kunci: Kecacingan, Soil Trasmitted Helminths, STH.
Tidak tersedia versi lain