Meningkatkan Perkembangan Motorik Kasar Bayi Dengan Baby Swim

  • Yana Eka Mildiana Fakultas Vokasi ITSKes Insan Cendekia Medika Jombang
  • Ratna Dewi Permatasari Fakultas Vokasi ITSKes Insan Cendekia Medika Jombang
  • Henny Sulistyawati Fakultas Vokasi ITSKes Insan Cendekia Medika Jombang
  • Any Isro'aini Fakultas Vokasi ITSKes Insan Cendekia Medika Jombang
  • Fera Yuli Setiyaningsih Fakultas Vokasi ITSKes Insan Cendekia Medika Jombang
  • Rista Novitasari Fakultas Vokasi ITSKes Insan Cendekia Medika Jombang
  • Tri Purwanti Fakultas Vokasi ITSKes Insan Cendekia Medika Jombang

Abstract

Masa bayi merupakan tahapan dimana pertumbuhan dan perkembangan berjalan sangat cepat dan penting, namun tidak dapat dipungkiri adanya masalah keterlambatan setiap perkembangan bayi. Kurangnya stimulasi dini pada bayi merupakan salah satu penyebab keterlambatan dalam proses tumbuh kembang bayi. Hal ini bisa disebabkan karena ibu yang kurang paham pentingnya stimulasi yang dapat dilakukan sendiri dirumah sehingga lebih efektif dan efisien serta kurang memahami pentingnya perkembangan anak yang sesuai usianya. Ibu bayi lebih banyak mementingkan pertumbuhan namun tidak pada perkembangan bayi. Dengan demikian institusi pendidikan melakukan kegiatan pengabdian masyarakat yaitu Baby Swim untuk meningkatkan perkembangan motorik kasar yang dilaksanakan pada semua bayi usia 9 bulan yang mengalami keterlambatan perkembangan motorik kasarnya di Desa Tambak Rejo Jombang.kegiatan ini dilaksanakan pada bulan Maret-April 2024. Sehingga ibu nantinya dapat memberikan stimulasi Baby Swim sendiri di rumah sehingga perkembangan motorik kasar  dapat meningkatkan. Pada pengabdian masyarakat ini menggunakan metode berenang untuk bayi, kegiatan berenang dilakukan setiap 2 kali seminggu  selama 4 minggu dan berkesinambungan dilakukan dirumah dengan keluarga. Hasil dari pengabdian masyarakat didapatkan setelah dilakukan Baby Swim selama 4 minggu menunjukkan bahwa sebagian besar bayi mengalami peningkatan perkembangan motorik kasar sebanyak 12 bayi (80%). Treatment Baby Swim merupakan alternatif  yang menyenangkan namun efektif dan efisien dalam upaya meningkatkan motorik kasar bayi.
Published
2024-05-28
How to Cite
Mildiana, Y., Permatasari, R., Sulistyawati, H., Isro’aini, A., Setiyaningsih, F., Novitasari, R., & Purwanti, T. (2024). Meningkatkan Perkembangan Motorik Kasar Bayi Dengan Baby Swim. Jurnal Abdi Medika, 4(1), 33-43. https://doi.org/10.35874/jam.v4i1.1365