Pengaruh Baby Massage terhadap Kualitas Tidur Bayi Usia 3-12 Bulan
(Di Ponkesdes Desa Grogol, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang)
Abstract
Pendahuluan: Kebutuhan tidur tidak hanya dilihat dari aspek kuantitas saja namun juga kualitasnya. Jika kualitas tidur bayi baik, pertumbuhan dan perkembangan bayi dapat dicapai secara optimal, salah satu cara yaitu baby massage. Peneliti mewawancarai 10 ibu bayi. didapatkan 7 ibu bayi tidak pernah memijatkan bayinya dan 3 ibu bayi pernah memijatkan bayinya. Tujuan: Penelitian bertujuan menganalisis pengaruh baby massage terhadap kualitas tidur bayi usia 3-12 bulan di Ponkesdes Desa Grogol, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang. Metode: Jenis penelitian ini adalah pra eksperimental dengan rancangan one group pretest-posttest design. Populasi penelitian adalah bayi usia 3-12 bulan. Sampel penelitian 35 bayi usia 3-12 bulan, secara total sampling. Variable independent baby massage dan variable dependent kualitas tidur bayi usia 3-12 bulan. Instrument penelitian menggunakan kuesioner. Pengolahan data uji statistic Wilcoxon. Hasil penelitian: menunjukkan kualitas tidur bayi Usia 3-12 bulan sebelum diberi baby massage hampir dari setengahnya cukup yaitu sebanyak 16 responden (45,7%) dan kualitas tidur bayi usia 3-12 bulan setelah di lakukan baby massage sebagian besar baik sebanyak 21 responden (60,0%). Uji statistik wilcoxon menunjukan bahwa nilai signifikan p value = 0,000 < a (0,05), sehingga H1 diterima. Kesimpulan: ada Pengaruh Baby Massage Terhadap Kualitas Tidur Bayi Usia 3-12 bulan di Ponkesdes Desa Grogol Kecamatan Diwek Kabupaten Jombang.Downloads
Download data is not yet available.
References
Dinkes Jombang. 2016. Profil Kesehatan Kabupaten Jombang 2016. Diakses 9/03/18. https://goo.gl/j8y7B4.
Riksani, Ria. 2014. Cara Mudah dan Aman Pijat Bayi. Jakarta: Dunia Sehat
Roesli. 2010. Pedoman Pijat Bayi. Jakarta : Puspa Swara.
Sekartini, R . 2012. Buku Pintar Bayi. Jakarta: Pustaka Bunda.
Subakti, Anggraini . 2011. Manfaat Pijat Bayi dan Balita. Jakarta : Wahyu Media.
Vina. 2010. Kualitas Tidur Sangat Penting Bagi Pertumbuhan Anak. Jakarta : Putra media.
Riksani, Ria. 2014. Cara Mudah dan Aman Pijat Bayi. Jakarta: Dunia Sehat
Roesli. 2010. Pedoman Pijat Bayi. Jakarta : Puspa Swara.
Sekartini, R . 2012. Buku Pintar Bayi. Jakarta: Pustaka Bunda.
Subakti, Anggraini . 2011. Manfaat Pijat Bayi dan Balita. Jakarta : Wahyu Media.
Vina. 2010. Kualitas Tidur Sangat Penting Bagi Pertumbuhan Anak. Jakarta : Putra media.
Published
2020-09-17
Section
Articles
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.