CD-ROM
PENGARUH METODE DISKUSI DENGAN KEAKTIFAN BELAJAR MAHASISWA D III KEBIDANAN SEMESTER 4 PADA MATERI KBKR (Keluarga Berencana Kesehatan Reproduksi) KONTRASEPSI SEDERHANA DENGAN ALAT (DI STIKES ICME JOMBANG)
ABSTRAK rnMetode Diskusi adalah suatu percakapan ilmiah oleh beberapa yang tergabung dalam satu kelompok untuk saling bertukar pendapat tentang suatu masalah dan menjadikan mahasiswa menjadi aktif di kelas. Berdasarkan studi pendahuluan di dipatkan dari hasil wawancara dari 10 mahasiswa, 7 mahasiswa mengatakan dalam materi KBKR dengan metode diskusi membuat mahasiswa lebih aktif sedangkan 3 mahasiswa mengatakan dalam materi KBKR dengan metode ceramah membuat mahasiswa menjadi bosan. Tujuan Penelitian ini adalah untuk menganalisis Pengaruh Metode Diskusi dengan Keaktifan Belajar Mahasiswa D III Kebidanan Semester 4 Pada Materi KBKR Kontrasepsi Sederhana Dengan alat. Desain Penelitian ini mengunakan Eksperimental- One Group Pre Test-Post Test Design. Pada penelitian ini populasinya adalah semua mahasiswa D-III kebidanan semester IV kelas B sejumlah 37 orang. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa Pre Test Pengaruh Metode Diskusi dengan Keaktifan Belajar pada Materi KBKR Kontrasepsi Sederhana dengan alat adalah negatif atau tidak aktif 21 responden (56, 75%). Dan dapat diketahui sebagian besar responden Post- Test Pengaruh Metode Diskusi dengan Keaktifan Belajar pada Materi KBKR Kontrasepsi Sederhana dengan alat adalah positif atau aktif 25 responden (67, 56%).Setelah data diolah dengan SPSS didapatkan hasil analisis dengan uji statistik Wilcoxon menunjukkan bahwa nilai signifikansi ρ = 0,000 < α (0,007), sehingga H0 ditolak. Hasil penelitian menunjukkan ada Pengaruh Metode Diskusi dengan Keaktifan Belajar Mahasiswa D III Kebidanan Semester 4 pada Materi KBKR Kontrasepsi Sederhana dengan alat. Dapat menerepkan metode diskusi sehingga mahasiswa keaktifanya meningkat. rnKata kunci : Metode Diskusi, dan Keaktifan Mahasiswa.
Tidak tersedia versi lain