CD-ROM
HUBUNGAN POLA MAKAN DENGAN KEJADIAN OBESITAS PADA ANAK SEKOLAH KELAS 1-5 rn(Studi di SD Kristen Petra Kecamatan Jombang Kabupaten Jombang)
HUBUNGAN POLA MAKAN DENGAN KEJADIAN OBESITAS PADA ANAK SEKOLAH KELAS 1-5 rn(Studi di SD Kristen Petra Kecamatan Jombang Kabupaten Jombang)rnrnOktavia Kumala*Endang yuswatiningsih**Anna kurnia ***rnrnABSTRAKrnrnObesitas banyak dialami anak-anak pada masa sekarang ini.. Salah satu penyebabnya adalah perilaku yang menetap pada anak yaitu menonton televisi dan bermain games hingga berjam-jam,sehingga menyebabkan pola makan yang kurang baik. Tujuan penelitian ini adalah Menganalisis hubungan pola makan dengan kejadian obesitas pada anak sekolah Kelas 1-5 di SD Kristen Petra kecamatan Jombang kabupaten jombang. Desain penelitian ini adalah pra Analitik cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua anak sekolah di SD Kristen Petra Jombang dengan jumlah sampel sebanyak 42 responden. Tehnik sampling menggunakan proportional stratified random sampling. Variabel independen pada penelitian ini adalah pola makan sedangkan variabel dependent adalah kejadian obesitas pada anak sekolah. Pengumpulan data menggunakan Kuesioner, timbangan, microtoise stature meter. Pengolahan data menggunakan editing, coding, scoring, tabulating dan uji statistik menggunakan rank spearman. Hasil penelitian menunjukkan responden memiliki pola makan baik 5 orang (11,9%), cukup 11 orang (26,2%), dan kurang 26 orang (61,9%). Responden yang mengalami obesitas yaitu 31 orang (73,8%) , yang tidak terjadi obesitas 11 orang (26,2%). Uji rank spearman menunjukkan bahwa nilai signifikansi p = 0,000 < (0,05), sehingga H1 diterima. Kesimpulannya adalah ada hubungan pola makan dengan kejadian obesitas pada anak sekolah Kelas 1-5 di SD Kristen Petra Kecamatan Jombang Kabupaten Jombang. rnrnKata Kunci : pola makan, kejadian obesitas, anak sekolahrn
Tidak tersedia versi lain