Text
ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY.”L” G2PIA0 32 MINGGU DENGAN KEHAMILAN RESIKO TINGGI DI BPM SITI ROFI’ATUN.SST DESA SAMBIREJO KECAMATAN JOGOROTO KABUPATEN JOMBANG
ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY.”L” G2PIA0 32 MINGGU DENGAN KEHAMILAN RESIKO TINGGI DI BPM SITI ROFI’ATUN.SST DESA SAMBIREJO KECAMATAN JOGOROTO KABUPATEN JOMBANG
Wiwin Widya Lestari*Harnanik Nawangsari **Yana Eka Mildiana***
ABSTRAK
Kehamilan pada primi tua sekunder merupakan kehamilan dengan persalinan terakhir ≥ 10 tahun yang lalu, ibu dalam kehamilan dan persalinan ini seolah-olah menghadapi kehamilan/ persalinan yang pertama lagi. Kehamilan ini termasuk dalam kelompok resiko tinggi, Karena apabila kondisi ini berlanjut hingga proses persalinan dapat menyebabkan komplikasi, baik pada ibu maupun bayi. Tujuan LTA ini adalah memberikan asuhan kebidanan secara komprehensif pada ibu hamil, bersalin, nifas, BBL, Neonatus dan KB Pada Ny.”L” dengan jarak kehamilan terlalu jauh dengan menggunakan pendekatan managemen asuhan kebidanan. Metode asuhan dalam LTA ini adalah dengan cara observasi, wawancara dan pemeriksaan fisik dan penatalaksanaan asuhan. Subyek dalam asuhan ini adalah Ny.”L” G2PIA0 32 minggu dengan Kehamilan Resiko Tinggi di BPM Siti Rofi’atun.SST Desa Sambirejo Kecamatan Jogoroto Kabupaten Jombang. Hasil asuhan kebidanan secara komprehensif pada Ny.”L” selama kehamilan trimester III dengan jarak kehamilan terlalu jauh, pada persalinan spontan tidak ada penyulit, pada masa nifas dengan nifas normal, pada BBL dengan BBLN, pada neonatus dengan neonatus normal, dan menjadi akseptor KB suntik 3 bulan. Kesimpulan dari asuhan kebidanan secara komprehensif ini di dapat dengan melakukan asuhan kebidanan secara mandiri, dan kolaborasi serta penanganan secara dini, tidak ditemukannya adanya penyulit dari mulai kehamilan sampai nifas dan neonatus, disarankan kepada bidan untuk melakukan scrining secara teratur pada semua ibu hamil disetiap kunjungan dan melakukan asuhan kebidanan secara kolaborasi bila di temukan kasus Jarak Kehamilan Terlalu Jauh.
Kata kunci : Asuhan Kebidanan, Jarak Kehamilan Terlalu Jauh, Komprehensif
Tidak tersedia versi lain