Text
PEMERIKSAAN LAJU ENDAP DARAH (LED) PADA PENDERITA STROKE NON HEMORAGIK (Studi diruang Flamboyan RSUD Jombang)
PEMERIKSAAN LAJU ENDAP DARAH (LED) PADA PENDERITA STROKE NON HEMORAGIK
(Studi diruang Flamboyan RSUD Jombang)
NILA DWI CAHYANI
ABSTRAK
Laju endap darah (LED) merupakan metode yang mudah dan merupakan petunjuk tidak langsung terhadap deformitas eritrosit.Jika ada kondisi yang meningkatkan kadar fibrinogen atau macroglobulin lainnya akan menyebabkan eritrosit mengendap lebih cepat. Dengan melihat konsep ini kami melakukan penelitian untuk mengeksplorasi korelasi antara komponen eritrosit dengan keluaran klinis stroke iskemik. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan populasi 7 responden pasien stroke non hemoragik pada pasien rawat inap dengan teknik purposive sampling.Pengambilan data dengan pengambilan darah pasien langsung. Hasil penelitian didapatkan dari 7 responden terdapat 4 laki-laki memiliki nilai laju endap darah diatas normal dan 3 perempuan memiliki nilai laju endap darah diatas normal. Kesimpulan dari penelitian tersebut adalah semua penderita stroke mengalami kenaikan nilai laju endap darah.
Kata Kunci : Laju endap darah (LED), Stroke non Hemoragik
Tidak tersedia versi lain