Text
PENGARUH TERAPI BERMAIN BERCERITA METODE BONEKA TANGAN TERHADAP KEMAMPUAN BERKOMUNIKASI VERBAL PADA ANAK PRASEKOLAH
Abstrak
Keterlambatan berkomunikasi (gangguan bicara) merupakan kelainan yang paling umum di usia saat memasuki TK (sebelum usia sekolah), untuk meningkatkan kemampuan berkomunikasi pada anak adalah metode cerita menggunakan boneka tangan. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh terapi bermain bercerita metode boneka tangan terhadap kemampuan berkomunikasi verbal pada anak prasekolah.
Jenis dari penelitian ini adalah kuntitatif, desain penelitian ini pra ekperiment one group pra – post test desingh, populasinya adalah semua anak di TK Kartika Chandra Kirana Kodim Jombang sebanyak 62 anak, sampel berjumlah 54 anak dengan menggunakan stratified random sampling. Variabel independen adalah terapi bermain bercerita metode boneka tangan dan variabel dependen adalah kemampuan berkomunikasi verbal. Pengolaha data dengan editing, coding¸ scoring, dan tabulating serta analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji wilcoxon < α = 0,05.
Hasil dari penelitian menunjukkan sebelum dilakukan terapi bermain bercerita metode boneka tangan diperoleh sebagian besar responden kemampuan komunikasi verbal kurang yaitu 39 anak (72,2%), sesudah dilakukan terapi bermain bercerita metode boneka tangan diperoleh hampir dari setengah responden kemampuan komunikasi verbal baik yaitu sejumlah 21 anak (38,9%) Hasil analisa data menggunakan uji statistik wilcoxon dengan nilai signifikan p = 0,000 < α = 0,05 maka H1 diterima.
Kesimpulan penelitian ini adalah ada pengaruh terapi bermain bercerita metode boneka tangan terhadap kemampuan berkomunikasi verbal pada anak prasekolah di TK Kartika Chandra Kirana Kodim Jombang, Kab. Jombang.
Kata Kunci : Berkomunikasi verbal, terapi bermain bercerita, anak
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain