CD-ROM
HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KEMANDIRIAN AKTIVITAS PASIEN PASCA STROKE DI POLI SYARAF RSUD DR SAYIDIMAN MAGETAN
ABSTRAK
Stroke merupakan penyebab utama kedua kematian di negara-negara maju dengan 4,5 juta kematian setiap tahun (WHO, 2011). Angka kejadian stroke di RSUD Dr Sayidiman Magetan cendrung mengalami peningkatan disetiap tahunnya. Tahun 2015 penderita stoke berjumlah 462 orang, tahun 2010 berjumlah 537 orang, tahun 2016 berjumlah 511 dan tahun 2017 berjumlah 653 orang. Tahun 2017 hampir 8,88% pasien masuk dengan diagnose stroke. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis Hubungan Dukungan Keluarga Dengan Kemandirian Aktivitas Pasien Pasca Stroke di Poli Syaraf RSUD Dr Sayidiman Magetan.
Penelitian ini menggunakan desain analytic correlation dengan menggunakan pendekatan cross sectional study yaitu peneliti melakukan pengukuran atau penelitian dalam satu waktu. Populasi dalam penelitian ini adalah keluarga dengan penderita stroke di Poli Syaraf RSUD Dr Sayidiman Magetan berjumlah 48 orang.
Variabel independen dalam penelitian ini adalah dukungan Keluarga kepada pasien stroke. Sedagnkan variable dependen adalah kemandirian aktivitas pasien pasca stroke. Analisa data dalam penelitian ini menggunakan Analisa Data Spearman Rank.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Dukungan keluarga dalam kemandirian aktivitas pasien pasca stroke sebagian besar adalah baik; (2) Tingkat kemandirian aktivitas pasien pasca stroke hampir seluruhnya mandiri; dan (3) Ada hubungan antara dukungan keluarga dengan kemandirian aktivitas pasien pasca stroke di RSUD Dr.Sayidiman Magetan.
kata kunci : dukungan keluarga, kemandirian aktivias pasien pasca stroke
Tidak tersedia versi lain