CD-ROM
HUBUNGAN SIKAP IBU TERHADAP PENANGANAN PERTAMA DIARE BALITA USIA 1-4 TAHUN STUDI DI PUSKESMAS DAWAR BLANDONG KABUPATEN MOJOKERTO PROVINSI JAWA TIMUR 2017
Fenomena yang terjadi masih banyak ibu yang berpandangan penanganan
pertama untuk anak diare yaitu anak harus dipuasakan dan juga terdapat ibu langsung
membawa anak ke tempat pelayanan kesehatan tanpa dilakukan penanganan pertama di
rumah. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan sikap ibu terhadap penanganan
pertama diare balita usia 1-4 tahun.
Desain penelitian ini adalah analitik crossectional. Variabel penelitian ini ada dua
yaitu sikap ibu sebagai variabel independen dan penanganan pertama diare pada balita
usia 1-4 tahun sebagai variabel dependen. Populasi penelitian yaitu seluruh ibu yang
mempunyai anak usia 1-4 tahun di Puskesmas Dawar Blandong Kabupaten Mojokerto
sebanyak 86 ibu balita. Sampel diambil dengan teknik purposive sampling sebanyak 70
2
responden. Data dikumpulkan dengan instrumen kuesioner sikap dan penanganan
pertama kemudian diuji dengan uji chi square.
Hasil penelitian ini menunjukkan dari 39 responden yang mempunyai sikap
positif paling banyak 20 responden (28,6%) yang melakukan penanganan pertama diare
dengan baik dan pada 31 responden yang mempunyai sikap negatif paling banyak
responden melakukan penanganan pertama diare dengan cukup baik sebanyak 15
responden (21,45). Hasil Uji chi square menunjukkan nilai ρ = 0,002 dan α = 0,05 maka
ρ < α sehingga ada hubungan Sikap Dengan Penanganan Pertama Diare.
Sikap ibu dapat mempengaruhi sikap dengan penanganan pertama diare. semakin
positif sikap I bu, maka seorang ibu akan semakin dapat melakukan penanganan diare
dengan lebih tepat demikian pula sebaliknya. Oleh karena itu diharapkan ibu dapat
meningkatkan informasi dan wawasan tentang penanganan diare sehingga ibu dapat
meningkatkan sikap yang positif dan melakukan penanganan diare yang baik.
Kata Kunci : Sikap, Diare, Balita
Tidak tersedia versi lain