CD-ROM
HUBUNGAN MUTU PELAYANAN POSYANDU DENGAN TINGKAT KEPUASAN IBU BALITA
ABSTRAK
Perilaku berkunjung ke Posyandu semakin berkurang maka dapat mengakibatkan tahap tumbuh kembang anak akan terganggu, status gizi anak tidak terpantau dan tujuan dari posyandu ini sendiri juga tidak akan tercapai sehingga sampai menyebabkan angka kecacatan, kesakitan serta kematian balita akan meningkat. Masalah kesehatan seperti gizi dipengaruhi oleh rendahnya pemanfaatan dan kualiltas pelayanan posyandu. Penelitian ini bertujuan untuk Untuk mengetahui hubungan mutu pelayanan posyandu dengan tingkat kepuasan ibu balita. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah analitik korelasi dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu balita di Posyandu Melati, Ds.Gamping, Ds.Mojorejo, Kec.Jetis, Mojokerto sejumlah 64 balita. Besar sampel yang di gunakan sebanyak 55 responden. Teknik sampling yang di gunakan adalah simple random sampling. Variabel penelitian terdiri dari variabel independen yaitu pelayanan posyandu dengan menggunakan kuesioner dan variabel dependen tingkat kepuasan ibu balita dengan menggunakan kuesioner. Selanjutnya di uji analisis menggunakan uji statistik rank spearman dengan α = 0,05. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar responden yaitu 31 orang mutu pelayanan posyandu adalah baik (56,4%),sebagian besar dari responden yaitu 30 orang tingkat kepuasan ibu balita adalah puas (54,5%). Hasil dari uji rank spearman didapatkan 0,000 < 0,005. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah ada hubungan mutu pelayanan posyandu dengan tingkat kepuasan ibu balita di Posyandu Melati, Ds.Gamping, Ds.Mojorejo, Kec.Jetis, Mojokerto.Bagi responden diharapkan harus selalu menambah pengetahuan tentang mutu pelayanan posyandu dengan tingkat kepuasan.
Kata Kunci :mutu pelayanan, tingkat kepuasan, ibu balita
Tidak tersedia versi lain