Text
asuhan keperawatan pada klien bronkitis kronik dengan masalah ketidakefektifan bersihan jalan nafas diruang teratairsud bangil pasuruan
ABSTRAK
ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN BRONKITIS DENGAN
MASALAH KETIDAKEFEKTIFAN BERSIHAN JALAN NAFAS
(BronkitisDenganMasalahKetidakefektifanBersihanJalanNafas)
Oleh :
Aris hidayatulloh
Bronkitis merupakan penyakit infeksi pada saluran pernafasan yang menyerang bronkus. Penyebab bronchitis berdasarkan factor lingkungan meliputi polusiudara, merokok dan infeksi. Infeksi sendiri terbagi menjadi infeksi bakteri (staphylococcus, pertusis, tuberculosis, mikroplasma), infeksi virus (RSV, parainfluenza, influenza, adeno) daninfeksi fungi (monilia).Situasi BRONKITIS baik di Jawatimurmaupun di kabupaten Bangil Pasuruan menempati urutan 5 dari 10 penyakit terbesar. Dengan adanya hal tersebut di atas, maka perlu dilakukan penelitian untuk mengetahui penyakit Bronkitis dengan masalah ketidakefektifan bersihan jalan nafas di ruang Melati RSUD BangilPasuruan.
Desain dipenelitian ini adalah deskriptif dengan menggunakan metode studi kasus. Penelitian dilaksanakan di Ruang TERATAI RSUD Bangil Pasuruan. Dengan partisipan 2 orang dengan diagnose Bronkitis dengan masalah ketidakefektifan bersihan jalan nafas.
Hasil asuhan keperawatan pada tahap pengkajian diketahui Ny. S mengatakan sesak nafas, keluhan timbul sejak 5 tahun yang lalu, 1 tahun belakangan keluhan semakin menigkat sehingga klien jarang keluar rumah. Sedangka Tn. j mengatakan sesak dan batuk darah, keluhan meningkat saat klien beraktivitas. Diagnosa keperawatan yang ditetapkan pada Ny. S dan Tn. j adalah ketidakefektifan bersihan jalan nafas.
Kesimpulan dari hasil asuhan keperawatan yang dilakukan pada Ny. S dan Tn. j dangan masalah ketidakefektifan bersihan jalan nafas yaitu masalah yang dialami klien belum teratasi.
Kata kunci : Asuhan Keperawatan Bronkitis, Ketidakefektifan Bersihan Jalan Nafas
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain