Text
hubungan pola asuh ibu dengan bullying pada remaja di SMPN 1 kabupaten jombang
Pendahuluan : Perilaku bullying merupakan salah satu tindak kekerasan yang sedang marak terjadi di lingkungan sekolah atau oleh khalayak dikenal dengan bentuk penindasan diantara siswa-siswa sekolah.Tujuan penelitian untuk Mengetahui Hubungan pola asuh ibu dengan bullying pada remaja. Metode penelitian : Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain analitik korelasi. Teknik pengambilan sampel dengan cara Startified random sampling, sampel berjumlah 48 responden.Variable bebas adalah Pola asuh ibu dan variabel terikat adalah Bullying. Setelah data terkumpul, maka dilakukan pengolahan data melalui tahapan Editing, Coding, Skoring, Tabulating, uji statistik menggunakan spearman rank. Hasil penelitian : pola asuh ibu menunjukkan sebagian besar pola asuh ibu responden pola asuh otoriter sejumlah 23 (47,9 %), Dan hasil penelitian Bullying pada remaja menunjukkan sebagian besar dari responden melakukan Bullying Verbal sejumlah 25 (52,1 %) responden. Hasil uji spearmen rank test p = 0,000 < 0,05 yang berarti ada hubungan pola asuh ibu dengan Bullying pada remaja di SMPN 1 Jombang. Kesimpulan ada hubungan pola asuh ibu dengan bullying pada remaja Saran: diharapkan ibu mampu memberikan pola asuh yang tepat dan benar serta memberikan pola asuh yang positif untk anaknya
Kata kunci : Pola Asuh, Bullying, Remaja
Tidak tersedia versi lain