Text
HUBUNGAN KECEMASAN DENGAN DERAJAT DISMENORE PADA REMAJA PUTRI DI SMP PGRI 1 PERAK
Pendahuluan: Dismenore merupakan kram rahim yang terjadi selama proses menstruasi, salah satu faktor pemicu dismenore adalah faktor psikologis seperti kecemasan. Tujuan Penelitian: Penelitian ini adalah menganalis hubungan kecemasan dengan derajat dismenore pada remaja putri di SMP PGRI 1 Perak Jombang. Metode penelitian: Desain penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini seluruh siswi remaja putri kelas VII-VIII di SMP PGRI 1 Perak sebanyak 36 siswi, dengan jumlah sampel 33 siswi. Menggunakan teknik sampel simple random sampling. Variabel independen dalam penelitian ini adalah kecemasan, variabel dependen dalam penelitian ini adalah derajat dismenore. Instrumen yang digunakan adalah kuesoiner dan lembar observasi. Penelitian ini menggunakan uji spearmank rank. Hasil penelitian: Menunjukkan kecemasan pada remaja putri di SMP PGRI 1 Perak kategori sedang sebanyak 5 (15,2%), berat sebanyak 25 (75,8%) dan sangat berat sebanyak 3 (9,1%), derajat dismenore pada remaja putri dalam kategori ringan sebanyak 3 (9,1%), sedang sebanyak 10 (30,3%) dan berat sebanyak 20 siswi (60,6%). Hasil uji spearmank rank didapatkan hasil P value 0,007
Tidak tersedia versi lain