Text
PENGARUH JUS JERUK (CITRUS) TERHADAP TEKANAN DARAH PADA LANSIA YANG MENGALAMI HIPERTENSI (Studi Dusun Candi Desa Candimulyo Kabupaten Jombang)
Pendahuluan : Hipertensi atau Tekanan darah tinggi merupakan suatu keadaan aliran darah secara konsisten memiliki tekanan yang tinggi pada dinding arteri. Diagnosis hipertensi ditegakkan jika tekanan darah sistolik diatas 140 mmHg dan diastolic diatas 90 mmHg pada dua kali pengukuran selang lima menit dalam keadaan tenang atau istirahat. Tujuan Penelitian: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh jus jeruk (citrus) terhadap tekanan darah pada lansia yang mengalami hipertensi di Dusun Candi Desa Candimulyo Jombang. Metode Penelitian Jenis penelitian menggunakan Pra eksperimen dengan desain one grub pre test-post test design. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh lansia di Dusun Candi Desa Candimulyo Jombang sebanyak 33 orang, dengan jumlah sampel sebagian lansia di Dusun Candi Desa Candimulyo Jombang sebanyak 30 orang dengan pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling. Variabel independen pada penelitian ini adalah jus jeruk (citrus), variabel dependen tekanan darah.Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan SOP. Pengolahan data menggunakan editing, coding, scoring dan tabulating dengan uji Wilcoxon dengan α −25% (0.25) di p-value
Tidak tersedia versi lain