Text
ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN GASTROENTERITIS DENGAN MASALAH KEPERAWATAN GANGGUAN KESEIMBANGAN CAIRAN DAN ELEKTROLIT DI RUANG ASOKA RSUD BANGIL PASURUHAN
Pendahuluan Gastroenteritis atau diare merupakan masalah yang dapat mengakibatkan gangguan keseimbangan cairan dan elektrolit mekanisme dasar yang menyebabkan timbulnya diare yaitu gangguan osmotik yang terdapat pada makan atau zat yang tidak dapat di serap sehingga menyebabkan tekanan osmotik dalam rongga usus meninggi sengingga terjadi pergeseran air dan elektrolit kedalam rongga usus ,rongga usus yang berlebihan akan merangsang usus untuk mengeluarkan feses sehingga timbul diare. Tujuan penelitian ini adalah mampu melaksanakan asuhan keperawatan pada klien yang mengalami gangguan keseimbangan cairan dan elektrolit. Metode Desain penelitian ini adalah deskritif dengan menggunakan metode studi kasus. Subjek penelitian adalah 2 pasien dengan khasus diare. Hasil dari kasus pada kedua klien diare didapatkan diagnosa yaitu gangguan keseimbangan cairan dan elektrolit. Setelah dilakukan asuhan keperawatan selama 3 hari didapatkan perbedaan fase penyembuhan dari 2 klien diare, tehnik pengumpulan data di deskriptif secara naratif dan dilakukan dengan tehnik wawancara (atau hasil wawancara berisi tentang identitas klien, keluhan utama, riwayat penyakit sekarang dan dahulu), observasi atau pemeriksaan fisik pengelolaan presurvei data di ambil dari klien 1 frekuensi BAB berkurang dan demam berkurang, sedangkan klien 2 didapatkan muntah berkurang dan frekuensi BAB berkurang dari hasil kedua klien tersebut dapat dikatakan masalah teratasi sebagaian dengan berkurangnya tanda- tanda diare. Kesimpulan Berdasarkan hasil evaluasi dapat di simpulkan bahwa klien 1 lebih cepat fase penyembuhannya dari pada klien 2. Saran dari kasus ini adalah menjaga kebersihan dan juga mengurangi makanan yang dapat merangsang timbulnya diare.
Kata kunci: Asuhan keperawatan, Gastroenteritis/ Diare, Gangguan Keseimbangan Cairan dan Elektrolit
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain