Text
ASUHAN KEPERAWATAN DENGAN MASALAH GANGGUAN TIDUR DAN PEMBERIAN JUS SEMANGKA PADA PASIEN HIPERTENSI DI PUSKESMAS DUKUH KLOPO
Tidur secara umum di definisikan salah satu kebutuhan dasar manusia artinya secara alamiah manusia akan membutuhkan tidur sebagai kebutuhan setiap harinya. gangguan tidur yang buruk dan kebiasaan kurang tidur dikaitkan dengan peningkatan tekanan darah tinggi terhadap hubungan antara tidur dengan.tujuan penelitian ini yaitu melakukan asuhan keperawatan pada pasien hipertensi dengan masalah gangguan tidur dan pemberian jus semangka terhadap penurunan tekanan darah tinggi pada pasien hipertensi di puskesmas dukuh klopo. Metode yang digunakan pada penelitian ini menggunakan desain studi kasus deskriptif dengan 2 klien yang mengalami Hipertensi.sebagai subjek penelitian ini dengan masalah keperawatan gangguan pola tidur ,dan memberikan teknik non farmakologi jus semangka dalam menurunkan tekanan darah tinggi pada pasien hipertensi. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil pengkajian terhadap pasien 1 dan pasien 2 dengan masalah keperawatan gangguan pola tidur, peneliti menemukan perbedaan pada keluhan utama. Pasien 1 mengalami kepala terasa pusing dan sulit tidur, sedangkan pasien 2 mengalami sulit tidur dan pola tidur tidak teratur pada malam hari karena kepala terasa pusing dan adanya nyeri menjalar sampai ke leher dan tengkuk. Kesimpulan berdasarkan pada tahap evaluasi pasien 1 dan pasien 2 mengalami kemajuan perubahan kondisi pasien setelah diberikan jus semangka selama 3 hari.pasien 1 mengatakan pusing sudah berkurang,tidur mulai teratur,sedangkan pasien 2 mengatakan sulit tidur sudah tidak dirasakan lagi,pusing dan nyeri pada bagian tengkuk sudah mulai berkurang
Kata kunci :Asuhan Keperawatan, Hipertensi,Jus Semangka,Gangguan tidur
Tidak tersedia versi lain