Text
HUBUNGAN TOXIC FRIENDSHIP DENGAN MENTAL EMOSIONAL PADA REMAJA (Di Pondok Pesantren Anwarul Huda Kabupaten Jombang)
Pendahuluan : Toxic Friendship atau pertemanan yang beracun semakin sering ditemui di kalangan remaja. Pertemanan ini salah satu atau lebih pihak cenderung menunjukkan perilaku manipulatif, dominasi, atau bahkan merendahkan, yang pada akhirnya dapat berdampak negatif terhadap kesehatan mental dan emosional remaja. Penelitian ini bertujuan untuk Menganalisis hubungan toxic friendship dengan mental emosional pada remaja Di Pondok Pesantren Anwarul Huda Kabupaten Jombang. Metode : Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan desain pendekatan cross-sectional. Populasi pada remaja pondok pesantren anwarul huda diambil dengan simple random sampling didapatkan sampel sebanyak 32 responden. Variable independen pada penelitian ini adalah tocxic friendship yang diukur menggunakan kuesioner dan variabel dependen pada penelitian ini adalah mental emosional yang diukur menggunakan kuesioner dengan pengolahan data menggunakan analisis uji rank spearman. Hasil : Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 32 responden terdapat mental emosional dengan kategori baik sejumlah 17 responden (53,1%) dan dengan kategori buruk sejumlah 15 responden (46,9%) sedangkan toxic friendship dengan kategori mengalami sejumlah 18 responden (56,2%) dan dengan kategori tidak mengalami sejumlah 14 responden (43,8%) dengan uji rank spearman diperoleh nilai α < 0,05 maka H1 diterima. Kesimpulan : ada hubungan toxic friendship dengan mental emosional pada remaja dipondok pesantren anwarul huda. Saran Petugas kesehatan diharapkan lebih aktif memberikan edukasi kesehatan kepada masyarakat terutama di lingkup pondok pesantren, tidak hanya kesehatan fisik namun juga kesehatan mental terkait masalah keras kepala pada remaja seperti halnya mengontrol emosi serta menjaga sikap dan pertemanan di masyarakat sehingga tingkat masalah tersebut bisa diturunkan dan diatasi. Kata kunci: toxic rfriendship, mental emosional remaja
Tidak tersedia versi lain